Total Tayangan Halaman

Minggu, 02 Januari 2011

SIFAT MENGALAHKAN PERTEMANAN

Pagi hari yang begitu cerah, dan saya seperti sangat bersemangat di pagi ini. Seperti biasa saya beraktifitas, saya berangkat kuliah dan sesampainya di kampus saya langsung memasuki ruangan dan tepat saya masuk beberapa menit kemudian dosen pun masuk. Setelah berbincang-bincang dosen dengan kami. Dosen lalu membagikan nilai, Saya berfikir akan mendapatkan nilai rendah, tapi kenyataannnya saya mendapatkan nilai yang cukup besar, dan itu suatu kebanggaan bagi saya pribadi, padahal menurut saya dan teman-teman pelajaran itu sangat susah untuk mendapatkan nilai yang besar.
Lalu kejadian itu pun terjadi, dimana salah satu teman saya meminjam hasil saya, lalu ia membawanya untuk membandingkannya, untuk mendapatkan nilai yang lebih besar dari saya. Tapi salah satu teman saya mengatakan bahwa ada kesalahan di jawaban saya, lalu saya pun berpaling keteman yang tadi membawa jawaban saya. Dan pada saat saya menyuruhnya kembali ketempat duduknya ia menggelengkan kepalanya. Saya pun menjadi sedikit resah. Dan benar pada saat saya maju untuk mengambil jawabanya saya diberitahukan bahwa jawaban saya salah, dan nilai yang seharusnya sudah saya dapatkan lenyap begitu saja.
Saya sangat kecewa dengan teman saya itu, setelah dia membawa jawaban saya dan setelah nilai saya turun begitu jauh, dia meninggalkan saya didepan kelas dan dia tidak membantu saya atas kesalahan dia yang ia lakukan. Dia seperti tidak melakukan apa-apa dan seperti tidak terjadi apa-apa. Padahal teman-teman yang duduk merasa bingung atas apa yang dilakukan olehnya, tapi teman-teman tidak mau ikut campur dengan kejadian ini. dan saya hanya bisa menyimpan kekesalan ini dalam-dalam, dan berusaha melupakannya, tetapi itu tidak bisa hilang begitu saja hingga saat ini.

1 komentar:

  1. yang sabar iya mas, ambil himahnya aja. bahwa kamu harus lebih giat lagi belajar dan menguasai pelajaran. kalau kamu bersungguh-sungguh, nanti dengan sendirinya temanmu akan baik kembali.

    tetap semangat dan berbaik hati ^&^

    BalasHapus